Microsoft akan menjual sistem operasi terbaru mereka ke pasar Indonesia pada awal Januari 2007 mendatang, seperti kita ketahui bahwa Vista sudah di nanti oleh semua orang, karena Vista datang dengan seabreg program terbaru serta perubahan-perubahan yang drastis seperti, Internet Explorer 7, Windows Media Player 11, sistem keamanan yang semakin baik dan yang tak kalah Microsoft Office 2007. Bagi kamu yang sudah tidak sabaran, microsoft memberikan versi gratisnya yang dapat kamu ambil di www.microsoft.com/windowsvista/getready/preview.mspx, sekedar info aja ukuran filenya sebesar 2.5 GB. Baiklah kita kembali ke topik utama siapkah PC kita menerima Windows Vista? Sebenarnya Vista tidak perlu membutuhkan spesifikasi yang tinggi banget. Microsoft mensyaratkan prosesor 800 MHZ, hard disk 20 Gb dengan sisa 15 Gb, memori 512 Mb, sama kartu grafik dengan tampilan 800x600 pixel. Dengan spesifikasi ini saya yakin Vista tidak akan menunjukan kinerja terbaiknya, seperti kita ketahui Vista ini sangat kaya dengan animasi-animasinya apalagi versi tertinggi Vista yaitu Vista Aero, kartu grafik anda harus tinggi untuk bisa menikmati tampilan animasinya yang keren.
Microsoft menyarankan agar berjalan mulus Windows Vista harus menggunakan prosesor diatas 2 Ghz lebih baik, memori 1 Giga, kartu grafis 128 MB dan sudah mendukung DirectX 9. Kalo kamu masih pusing dengan spesifikasi-spesifikasi yang harus kamu upgrade, tenang saja Microsoft sudah menyediakan aplikasi gratis yang bernama Windows Vista Upgrade Advisor. Aplikasi ini akan memberikan penjelasan-penjelasan komponen apa saja yang perlu di upgrade agar Vista dapat berjalan dikomputer kamu. Windows Vista Upgrade Advisor dapat kamu temukan di www.microsoft.com/windowsvista/getready/upgradeadvisor/default.mspx Nb: kalo kamu mau dapatin Internet Explorer 7 dapat kamu dapatkan di Sedangkan Windows Media Player 11 dapat kamu dapatkan di Sumber: Komputer Aktif Website Microsoft
|
ada yang gratis gak ya?atau paling enggak harganya miring..misalnya 10.000/cd..hehehehehehe